Menu
Share this:

Kacang Hitam

Brand : Sikumis
SKU Produk : I07K070SK0410JP2066P13627


Rp. 20.900,- / Kg

Sebelum Membeli Produk, Silahkan Menghubungi Channel Development Kami Untuk Memastikan Ketersedian Stok Produk

Kacang hitam adalah salah satu jenis kacang-kacangan yang awalnya populer di Amerika Selatan dan Tengah. Makanan dengan sebutan kacang penyu karena teksturnya yang keras sehingga mirip cangkang tersebut, kini juga terkenal sebagai salah satu superfood.

*Khusus Grosir     *Harga sewaktu waktu berubah

Bagaimana tidak? Kacang hitam menjadi sumber protein favorit bagi mereka yang menjalankan pola vegetarian dan vegan. Selain itu, kacang dengan nama ilmiah Phaseolus vulgaris ini juga kaya akan serat sehingga bisa membuat rasa kenyang tahan lebih lama. Cocok bukan untuk santapan kala puasa seperti sekarang ini?

1. Makanan kaya serat

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya kalau kacang hitam kaya akan serat. Menurut data USDA, dalam 100 gram kacang hitam rebus tersimpan 8,7 gram serat. Kandungan tersebut cukup untuk membantu menahan rasa kenyang sehingga bisa tahan lebih lama.

Kandungan serat tersebut juga meredakan segala masalah pencernaan. Ini karena kombinasi protein dan seratnya yang membantu membuang racun dalam saluran pencernaan.

2. Mengontrol gula darah

Dalam penelitian yang diterbitkan Nutrition Journal tahun 2012 menyebutkan, bahwa kacang hitam mampu mengurangi lonjakan gula darah yang biasa terjadi usai bersantap.

Beberapa penelitian juga menunjukkan, jika mereka yang makan kacang hitam bersama nasi, maka gula darahnya lebih dapat terkontrol --dibandingkan yang tidak. Dengan begitu, kacang hitam juga bisa mengurangi risiko diabetes.

3. Tingkatkan kesehatan jantung

Manfaat kacang hitam yang enggak kalah menakjubkannya adalah mampu mencegah serangan jantung. Ini karena saat mengonsumsi kacang hitam, kandungan serat larutnya membantu menurunkan kadar kolesterol dalam darah.

Kacang hitam juga memiliki sejumlah kecil asam lemak omega-3, yang merupakan bentuk kolesterol baik. Kandungan tersebut mampu menyeimbangkan efek negatif dari asam lemak omega-6, yang merupakan bentuk lain dari kolesterol jahat.

4. Mengurangi risiko kanker

Dilansir dari penelitian jurnal Molecular plant-microbe interactions:MPMI menemukan adanya delapan jenis flavonoid yang berbeda dalam kulit biji kacang hitam; salah satunya antosianin. Flavonoid pada dasarnya merupakan pigmen fitonutrien penghasil warna yang berfungsi sebagai antioksidan dalam tubuh, sehingga membantu melawan berbagai serangan penyakit dan radikal bebas penyebab kanker.

5. Menjaga kesehatan tulang

Mengutip Medical News Today, kacang hitam mengandung zat besi, fosfor, kalsium , magnesium , mangan, tembaga , dan seng yang berkontribusi dalam menjaga kesehatan tulang. Seperti kita ketahui, terutama kalsium dan fosfor sangat baik untuk menjaga kekuatan tulang dan elastisitas sendi.

 

Ulasan Pembeli

Tulis Ulasan Anda Disini

Nama Produk: Kacang Hitam
Berapa Nilai Yang Anda Berikan Terhadap Produk Ini?

1 Bintang 2 Bintang 3 Bintang 4 Bintang 5 Bintang
Nilai
× Maaf! Anda harus melengkapi form dibawah ini.
× Maaf! Ulasan anda gagal terkirim, silahkan coba lagi.
× Maaf! Anda belum membeli produk ini.
× Selamat! Ulasan anda telah kami terima & kami akan segera menampilkan ulasan anda. Terima kasih

Semua Formulir Harus Diisi.

  • Anda harus membeli produk terkait untuk dapat menulis ulasan